Selasa, 20 Agustus 2013

Tentang Kami Dan Printer Yang Kami Produksi

Di jaman yang semakin berkembang ini, kalau kita berbicara tentang printer DTG, semakin banyak produsen printer DTG. Mulai dari yang serius untuk dijual, kalangan pembisnis baru, perorangan, atau pabrikan, sekarang berkembang sampai ke sekolah-sekolah kejuruan sudah bisa memproduksi mesin ini.

Berbicara tentang printer DTG Kami (BENGKEL PRINT)  adalah produsen pertama di Surabaya yang berkembang di seluruh kota di Indonesia, semakin meningkatkan kwalitas, kwantitas mesin dari segi pelayanan, sparepart, penyediaan barang untuk kelengkapan yang berhubungan dengan printer DTG. kalau sudah berbicara tentang printer DTG kita tidak berbicara tentang siapa yang bisa membuatnya. Seperti yang saya ceritakan tadi , bawasannya mayoritas bisa untuk membuatnya. Tapi yang menjadi pertanyaan, apakah setiap orang yang bisa membuat printer DTG, bisa di kategorikan produsen DTG? tentu tidak.
berbicara tentang printer DTG yaitu berbicara tentang kegunaan, efisien mesin dan tepat guna menggunakan jenis sablon yang satu ini.
Oleh dari itu kami mencoba memberi solusi tentang pilihan-pilihan bagaimana tips memilih printer DTG yang tepat.
sebelumnya ada beberapa pertanyaan yang pasti di ajukan oleh setiap orang yang akan memakai mesin

 printer DTG, diantaranya adalah:
printer dtg


1. Berapa harga printer DTG ?.
kalau kita sudah berbicara tentang harga, tentunya sudah berfareasi pilihan harga tentang printer DTG. mulai menawarkan dengan harga yang sangat rendah atau yang sangat murah sampai harga yang sangat mahal yang harganya melangit. Harga sangat berfareasi tapi jelilah untuk memilih.harga murah tapi tidak menjamin kwalitas mesin, atau harga murah tapi berkwalitas.oleh karena itu perlu di perhatikan dari banyak hal.Berbicara harga pasti akan akan mengikat paket mesin yang akan di dapat.

2.Kwalitas hasil bagaimana ?
Para agan-agan yang sebelumnya akan membeli printer DTG jangan terkecoh dengan buatan mana atau produksi mana tintanya, terkadang orang terkecoh dengan menyebut tinta USA, atau Jerman atau Taiwan.Pada dasarnya kwalitas tinta beda tipis dengan kwalitas tinta yang lain, tetapi yang membedakan hasil kwalitas yang baik adalah bagaimana cara perlakuan tinta, atau yang di sebut proses pengeprinannya.Tinta yang mahal sekalipun tidak akan bagus kalau settingan dan kwalitas gambar tidak bagus.Untuk ini berkonsultasilah dengan para produsen atau para operator mesin supaya pemilihan tinta dan kwalitas tepat sebelum anda membelinya.

3.Mesinnya awet atau tidak ?
dalam hal ini sebetulnya kita lebih cenderung dengan berbicara tentang head print mesin. Headprint bisa berumur panjang sekalipun sudah mencetak banyak, tapi bisa jadi headprint berumur pendek sekalipun baru dipakai sebentar. Ironisnya ada mesin yang di pakai 1minggu mesin sudah diminta ganti headprintnya karena terjadi kebuntuan.
Dalam hal ini kami berusaha mengupas tuntans tentang kebuntuan headprint. karena sangat pentingnya hal ini,
ada beberapa hal yang mengakibatkan kebuntuan headprint:
  •      mesin printer DTG menjadi satu ruangan dengan kompresor atau spray treatmen. Dalam hal ini sangat penting printer DTG terpisah ruangan dengan proses pretreattmen.Embun treatmen misa mengakibatkan kebuntuan mendadak pada mulut headprint jika terkena embun treatmen.
  • jarak headprint dengan kaos terlalu dekat. Disarkan dekat headprint dan kaos adalah 3mm maximal. Jika terlalu dekat headprint akan menyentuh kaos, ini mengakibatkan cek nosle menjadi tidak sempurna.JANGAN SEKALI KALI UNTUK MENERUSKAN PENGEPRINAN DI KAOS YANG LAIN. Biarkan terlebih dahulu tinta memenuhi mulut head rterlebih dahulu. jika perlu dilakukan headcleaning.
  • kebersihan dan kelembabpan cupping. Kebersihan cupping dan wipper sangat perlu supaya mulut head tetap terjaga kelembabpannya.sangat perlu dilakukan pembersihan secara berkala minimal 1minggu supaya kebersihan dan kelembabpan terjaga.
  • Telat pengisian tinta. Perlu untuk di perhatikan dalam hal ini, bahwa tinta di dalam cartridge tidak boleh sampai kehabisan untuk menjaga kelancaran pengeprintnan dan terutama menghindari kebuntuan. Jika terjadi telat mengisi tinta, yang perlua anda perhatikan adalah isi tinta dan lakukan cleaning 1x dan biarkan mesin itu selama 10menit, fungsinya dalah supaya tinta turun di mulut head terlebih dahulu.
4. Mesin bergarnsi atau tidak ?
anda perlu menanyakan garansi mesin, supaya jika terjadi suatu hal yang tidak anda inginkan anda paling tidak tenang karena mesin anda bergaransi.Dalam hal ini para agan-agan perlu memperhatikan garansi itu meliputi apa saja, ada teknisi khusus atau tidak.Suatu produsen printer DTG yang baik, yang bisa di percaya para vendornya adalah penyajian after sales kepada semua pelanggannya.
Membeli printer DTG adalah 50% membeli printer itu sendiri dan 50% after sales……….BERSAMBUNG…………..